Berita Pertahanan dan Keamanan, Industri Militer Indonesia dan Dunia, Wilayah Kedaulatan NKRI serta Berita Militer Negara Sahabat
Sunday, December 6, 2009
Kodam VII Wirabuana Latihan Perang Kota
6 Desember 2009, Makassar -- “Saya juga bingung, siapa yang memberi informasi mengenai rencana kedatangan Pak SBY ke Makassar. Saya saja sebagai penanggung jawab utama keamanan presiden di Sulsel, tidak mendapat kabar mengenai rencana kedatangan itu,” kata Panglima Kodam VII Wirabuana, Mayor Jenderal TNI Djoko Susilo Utomo kepada Tribun via telepon selular,Sabtu (5/12).
Berdasarkan aturan keprotokeleran Presiden, jika hendak berkunjung ke salah satu daerah, setidaknya sepekan sebelumnya, sudah ada pemberitahuan dan persiapan di daerah yang akan dikunjungi.
Pasukan pengaman presiden (Paspampres) setidaknya sudah diturunkan ke daerah itu untuk melakukan sterilisasi untuk mencegah terjadinya gangguan terhadap presiden, termasuk mengantisipasi terjadinya gangguan aksi unjuk rasa.
Pangdam menegaskan, ampai kemarin, dia belum mendapatkan laporan mengenai rencana kedatangan SBY tersebut. “Saya pastikan Pak SBY tidak ke Makassar tanggal 9 Desember nanti.” tegas mantan Pangdivif-2 Kostrad ini.
Meski SBY tidak jadi ke Makassar, Pangdam mengatakan selama beberapa hari ke depan, Kodam VII Wirabuana akan melakukan simulasi latihan perang kota di tengah Kota Makassar. Latihan perang kota itu akan melibatkan ratusan personel tentara dari Kodam VII Wirabuana.
Pangdam membantah jika simulasi itu adalah salah satu upaya untuk menakut-nakuti para demonstran yang akan urun memperingati Hari Antikorupsi Sedunia. “Latihan ini rutin kami lakukan, dan memang sudah dipersiapkan sejak lama,” kata Djoko.
TRIBUN TIMUR
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment