Wednesday, August 12, 2009

Lantamal VII Konsentrasi Amankan Sail Bunaken

KD Kedah milik TLDM saat dalam proses pembuatan merupakan salah satu kapal perang peserta International Fleet Review (IFR) di Sail Bunaken 2009. (Foto: klsreview)

12 Agustus 2009, Kupang -- Dalam pekan ini sebagian besar kekuatan yang dimiliki Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) VII Kupang, Nusa Tenggara Timur, dikonsentrasikan mengamankan Sail Bunaken di Bitung dan Manado, Sulawesi Utara.

"Sail Bunaken 2009 merupakan salah satu event internasional kerja sama antara Departemen Kelautan dan Perikanan dengan TNI AL. Event yang memadukan beberapa rangkaian kegiatan bahari ini akan dilaksanakan di Kota Manado dan Kota Bitung pada 12 - 19 Agustus. Karena itu, pengamanannya harus diperketat," kata Komandan Lantamal (Danlantamal) VII Kupang Laksamana Pertama (Laksma) TNI, Amri Husaini di Kupang, Selasa (11/8).

Menurutnya, kegiatan itu menghadirkan kapal-kapal perang dan kapal-kapal layar tinggi dari 30 negara sahabat, dan disaksikan langsung oleh Presiden RI, sekaligus sebagai rangkaian HUT RI ke-64.

"Untuk kegiatan internasional ini, pihaknya memutuskan untuk mengonsentrasikan pengamanannya di dua wilayah itu," katanya.

Walau demikian, tidak berarti tugas patroli dan pengawasan terhadap wilayah perairan di wilayah Timur lain bebas dari pantauan personil yang telah ditugaskan.

MEDIA INDONESIA

1 comment: