5 Februari 2009, Malang -- Netralitas TNI berarti TNI bersikap netral, tidak memihak, tidak melibatkan diri dalam kegiatan politik praktis. Netralitas TNI merupakan keputusan final dan harga mati, demi persatuan dan kesatuan serta keutuhan dan integritas bangsa dan NKRI. Demikian sambutan Komandan Lanud Abd Saleh Marsma TNI Ida Bagus Anom M., S.E. dalam Sertijab Komandan Skadron Udara 32 Lanud Abd Saleh dari Letkol Pnb. Dedy Ghazi Elsyaf M.Si. kepada Letkol Pnb. Yani Ajat HS bertempat di Taxy Way Skadron Udara 32 Lanud Abd Saleh (4/2). Dihadiri para pejabat Lanud Abd Saleh beserta jajarannya, pejabat sipil dan militer se-Malang Raya.
Selanjutnya dikatakan Netralitas TNI diimplementasikan, dengan tidak menggunakan hak politik atau hak memilih, aktif turut serta mengamanakan dan mensukseskan pemilu2009, tidak memihak atau mendukung pihak tertentu, tidak melibatkan personel, institusi dan fasilitas TNI sementara PNS suami/istri/anak prajurit TNI diberikan kebebasan untuk menentukan pilihannya. Netralitas TNI ini diperlukan untuk mempertahankan soliditas satuan dan membangun profesionalisme prajurit TNI Angkatan Udara khususnya dan TNI pada umumnya.
Berkaitan dengan pemilu yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat, Skadron udara 32 sebagai Skadron Udara yang berkemampuan angkut strategis, diharapkan dapat membantu pemerintah dalam transportasi angkutan udara untuk materiil pendukung pemilu.
Apalagi dihadapakan dengan tugas-tugas kedepan, akan terlihat betapa berat tantangan yang dihadapi oleh Skadron udara 4, yang membutuhkan tingkat kesiapan operasional satuan yang tinggi didalam kondisi keterbatasan. Keterbatasan kemampuan pemerintah dalam memberikan dukungan anggaran kepada TNI Angkatan udara hendaknya jangan sampai menurunkan motivasi, dan semangat juang Skadron Udara 4 dalam melaksanakan tugas untuk pengabdian kepada bangsa dan negara, tidak mengeluh. Setiap prajurit Skadron Udara 32 harus bekerja keras menyumbangkan prestasi kerja terbaiknya dan harus tetap mampu menstransformasikan kondisi keterbatasan itu menjadi daya dorong, sehingga tetap dapat memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara.
Letkol Pnb. Yani Ajat sebelumnya menjabat sebagai Kepala Ruang Operasi Lanud Abd Saleh sedangkan Letkol Pnb. Dedy Ghazi Elsyaf M.Si. Menjabat sebagai Kasubditau Alutsista Pusjianstra TNI di Mabes TNI.
tni-au.mil.id
No comments:
Post a Comment