Thursday, January 22, 2009

Panglima Armada AS Bekali Kadet AAL

22 Januari 2009, Surabaya -- Panglima Armada VII Amerika Serikat (AS), Vice Admiral John M. Bird memberi pembekalan pengetahuan kepada 219 kadet (taruna) dan perwira siswa Akademi TNI Angkatan Laut (AAL) di Surabaya, Kamis.

"Kunjungan Panglima Armada VII AS ini sebetulnya merupakan rangkaian dari kunjungannya ke Indonesia. Kesempatan ini dimanfaatkan untuk memberi pembekalan dan tanya jawab dengan kadet," kata Kabagpen AAL, Mayor Laut (KH) Drs Jamaluddin.

Ia mengemukakan, rombongan perwira tinggi AS itu sebanyak tujuh orang, termasuk atase pertahanannya di Jakarta. Rombongan itu mengadakan kunjungan ke beberapa komando utama TNI AL di Jakarta dan Surabaya.

"Panglima Armada VII itu menilai bahwa kerja sama kedua negara sangat penting bagi kedua negara, termasuk pengembangan angkatan lautnya. Karena itu kerjasama tersebut di masa-masa mendatang sangat diperlukan," katanya.

Sementara Gubernur AAL, Laksda TNI Moch. Jurianto sebagaimana dikutip Mayor Jamaluddin mengatakan, kerjasama antara angkatan laut AS dengan TNI AL selama ini memiliki hubungan yang khusus dan berjalan dengan baik.

"Hal ini terbukti dengan partisipasi aktif angkatan laut Amerika dalam beberapa kegiatan. Di masa mendatang kerja sama tersebut masih sangat dibutuhkan," katanya. (Masuki M. Astro/antarajatim.com)

No comments:

Post a Comment