20 Agustus 2010, Sanggata -- Panglima TNI Jenderal TNI Djoko Santoso meresmikan Markas Komando Latihan Gabungan (Makolatgab) TNI di Sangatta Kalimantan Timur, Jumat (20/8).
Dalam amanatnya Panglima TNI menyatakan, pembangunan Makolatgab TNI mendapat dukungan daerah latihan dari Pemda Kabupaten Kutai Timur lebih kurang seluas 26 ribu hektar yang beralokasi di Sangatta.
Fasilitas dan lokasi latihan ini, memiliki makna yang sangat strategis, baik bagi kepentingan TNI maupun kepentingan yang lebih besar lagi yakni berkenaan dengan pertahanan dan keamanan Negara.
Bagi TNI, latihan dapat diibaratkan sebagai menu utama dan asupan harian yang menjadi salah satu faktor utama keberhasilan pembinaan prajurit TNI. Maknanya, rakyat bangsa dan Negara serta TNI boleh berharap banyak akan hadirnya prajurit-prajurit TNI yang profesional, militan dan handal, dengan adanya fasilitas latihan yang memadai.
Oleh karena itu, dengan telah dibangunnya Mako dan medan Latihan Gabungan TNI ini, Panglima TNI berharap TNI mampu memberi sekaligus memperkuat daya tangkal yang semakin tinggi dan penting serta strategis dalam perspektif pertahanan dan keamanan nasional.
Kondisi ini akan berdampak positif terhadap peningkatan pembangunan daerah, utamanya di sektor ekonomi, kesejahteraan serta meningkatkan mobilitas sosial khususnya sirkulasi arus barang, modal dan jasa secara signifikan yang lebih terjamin keamanannya di Provinsi Kaltim secara keseluruhan.
Satu miliar pohon
Di tempat yang sama Panglima TNI didampingi Dan Kodiklat TNI Mayjen TNI M. Sochib, Asops Panglima TNI Mayjen TNI Tono Suratman, Aslog Panglima TNI Mayjen TNI H. Hari Krisnomo, melaksanakan penanaman pohon yang selama ini sudah dilaksanakan di beberapa satuan TNI serta turut memasyarakatkan pencanangan penanaman satu miliar pohon di sekitar kawasan daerah latihan Makolatgab TNI.
Hadir dalam acara ini S.IP., Aster Panglima TNI Mayjen TNI Soeprapto, Kapuspen TNI Mayjen TNI Aslizar Tanjung S.E.,MBA.
Juga tampak Wagub Kaltim H. Farid Wadjdy dan Bupati Kutai Timur (Kutim)/Sangatta Ir. H. Isran Noor, M.Si.
Puspen TNI/Pos Kota
No comments:
Post a Comment