Inspektur Upacara melepas tanda peserta latihan kepada dua perwakilan pelatih dan pelaku di Lapangan Sepak Bola Lanud Suryadarma, Sabtu (12/12).
15 Desember 2009, Subang -- Letnan Kolonel Psk Lambok M. Siregar Komandan Batalyon 467 Paskhas mewakili Kolonel Psk Ambar Kisnoto Danwing I Paskhas pada Upacara penutupan latihan bersandi “Hardha Maruta I” di lapangan Lanud Suryadarma, Sabtu (12/12), dihadiri segenap pelaku, instruktur dan segenap pendukung latihan serta pejabat di TNI AU Kalijati seperti Kadisops Lanud Suryadarma Letkol Pnb M. Syafii, Komandan Skadron Udara 7 Letkol Pnb Sri Dhuto Danisworo, Msi juga Komandan Skadron Pendidikan 303 Mayor Tek Shobarul.
Dalam sambutannya Inspektur Upacara Letnan Kolonel Psk Lambok M berharap, agar para personil yang terlibat dalam latihan ini dapat meningkatkan profesionalismenya sebagai prajurit Paskhas yang memiliki kemampuan-kemampuan khas. Selain itu diucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan latihan ini, sehingga semuanya dapat berjalan dengan baik dan lancar sesuai yang kita harapkan.
Latihan Hardha Maruta I telah dilaksanakan selama tiga hari dari hari Kamis, (10/12) sampai dengan hari Sabtu (12/12), dengan materi-materi kematraan yang berbeda.
Pada hari pertama materi latihan meliputi Perlawanan dan penghadangan kendaraan, Teknik Pertempuran Regu Anti Gerilya (TPRAG), penyergapan bivak serta pengepungan dan penggeledahan rumah.
Pada hari kedua materinya adalah navigasi darat dan long mars serta pada puncaknya sebelum latihan ditutup diadakan serangan fajar untuk merebut pangkalan udara yang sedang dikuasai musuh. Serangan fajar tersebut dinamakan Operasi Perebutan dan Pengoperasian Pangkalan Udara (OP3U) dengan sasaran para pengawak tower yang ada landasan sebagai jantung dari operasional sebuah Pangkalan Udara.
PENTAK LANUD SURYADARMA
No comments:
Post a Comment