Berita Pertahanan dan Keamanan, Industri Militer Indonesia dan Dunia, Wilayah Kedaulatan NKRI serta Berita Militer Negara Sahabat
Wednesday, June 10, 2009
Belanja Militer AS Terbesar di Dunia
9 Juni 2009, Stockholm -- Amerika Serikat masih mengukuhkan diri sebagai kekuatan utama militer dunia, dengan nilai belanja militer 607,0 miliar dolar AS pada tahun 2008, meningkat 66,5 persen dari tahun 1999, atau 41,5 persen dari total belanja militer dunia, demikian menurut laporan tahunan Stockholm International Peace Research Institute (Sipri) yang dipublikasi pada Senin.
Sipri mengelompokkan 15 negara dengan belanja militer terbesar di dunia yang mencapai total sebesar 1.188 miliar dolar AS pada tahun 2008, atau 81 persen dari total belanja militer dunia. Total belanja militer dunia pada tahun lalu mencapai 1.464 miliar dolar AS, atau naik 44,7 persen dari tahun 1999.
China menempati urutan kedua dengan estimasi belanja militer 84,9 miliar dolar AS pada tahun lalu, melonjak 194,0 persen dibanding belanja militer pada tahun 1999 atau 5,8 persen dari total belanja militer dunia.
Ditempat ketiga diduduki Perancis dengan belanja militer 65,7 miliar dolar AS, diikuti Inggris 65,3 miliar dolar AS, Rusia 58,6 miliar dolar AS, Jerman 46,8 miliar AS, Jepang 46,3 miliar dolar AS, Italia 40,6 miliar dolar AS, Arab Saudi 38,2 miliar dolar AS dan India 30,0 miliar dolar AS.
Selanjutnya, belanja militer Korea Selatan 24,2 miliar dolar AS, Brasil 23,3 miliar dolar AS, Kanada 19,3 miliar dolar AS, Spanyol 19,2 miliar dolar AS dan Australia 18,4 miliar dolar AS.
ANTARA News/AFP
No comments:
Post a Comment